Narasiterkini.com, Suka Makmue-Perkuat komitmen Kabupaten Layak Anak (KLA) 14 Puskesmas di Nagan Raya Deklarasi Puskesmas Ramah Anak yang dibacakan oleh pars Kepala Puskesmas se-Kabupaten Nagan Raya, Selasa, (16/6/2020) di aula DPMGP4 setempat.
Dalam poin ikrar deklarasi itu berisikan beberapa hal yakni menyediakan pelayanan yang ramah anak, menyediakan sarana dan prasana serta lingkungan yang ramah anak.
Selain itu, menyediakan sumber daya manusia, tenaga medis, para medis, dan nonmedis yang ramah anak, mewujudkan pengelolaan Puskesmas ramah anak, dan menyediakan dan mendukung program yang responsif anak.
Kepala DPMGP4, Bukhari, SE menegaskan, komitmen Kabupaten Nagan Raya sebagai Kabupaten Layak Anak harus didukung secara bersama dengan melibatkan semua pihak. Termasuk seluruh SKPK dan warga Kabupaten Nagan Raya.
Hal senada juga disampaikan oleh Kadis Kesehatan Nagan Raya, Hj. Siti Zaidar. Ianya menekankan para kepala Puskesmas benar benar menerapkan pelayanan nan ramah anak.
“Para kepala puskesmas harus benar benar menjalankan komitmen ini, salah satunya ya anak anak di prioritaskan saat berobat, mereka tidak perlu antri,” ungkap Siti Zaidar.
Bupati Nagan Raya, HM Jamin Idham, SE didampingi Kadis DPMGP4, Bukhari, SE, Kadis Sosial, Bustami, S.Pd, Kadis Kesehatan, Hj. Siti Zaidar, Kepala Inspektorat, Drs Ika Suhanas Adlin turut menyaksikan ikrar deklarasi tersebut. (*)
Discussion about this post