Narasiterkini.com, Suka Makmue– Ketua DPC PAN Nagan Raya, Drs Khalidi ungkapkan bahwa partai berlambang matahari itu miliki kader sendiri untuk maju sebagai calon bupati maupun calon wakil bupati Nagan Raya kedepan.
Hal tersebut dikatakan mantan anggota DPRK setempat, Senin 22 Februari 2021 disela sela kegiatan Musda V Partai PAN secara virtual yang berlangsung di salah satu hotel di wilayah itu.
“Kalau pilkada 2023 atau 2024 kita punya kader sendiri untuk meramaikan pesta demokrasi di Nagan Raya,” terang Khalidi. Dimana PAN Nagan Raya memiliki 2 kursi di DPR setempat.
Disisi lain, dalam Musda tersebut, Khalidi mendapatkan dukungan dari tokoh PAN, Marzuki. Menurut Marzuki sosok Khalidi merupakan sangat cocok untuk kembali pimpin DPC PAN karena telah terbukti dalam memajukan partai di Kabupaten setempat.Selain itu,Khalidi dekat dengan kader dan simpatisan partai,ia juga peduli terhadap masyarakat.
Sementara itu Drs Khalidi selaku Balon Ketua DPC PAN Nagan Raya mengatakan, jika ia terpilih kembali sebagai Ketua PAN. Ia kembali menegaskan untuk Pilkada mendatang PAN akan mengusung Calon Bupati Dan Wakil Bupati dari kader sendiri. Menurut Khalidi,untuk pengusungan kader sendiri sudah final dan tidak ada tawar menawar lagi.
Ia berharap agar simpatisan PAN untuk memberikan dukungan kepadanya agar dapat terpilih kembali sebagai Ketua Partai berwarna biru tersebut.
Informasi yang diperoleh media ini, dalam musda secara virtual tersebut belum terpilih/ditentukan ketua PAN Nagan Raya periode selanjutnya. Saat ini pusat hanya mengarahkan penunjukan koordinator tim formatur untuk musyawarah lebih lanjut.(*)
Discussion about this post