Narasiterkini.com, Suka Makmue- Kodim Nagan Raya menggelar Sunatan Massal Kegiatan Sunatan Massal (Khitanan) Karya Bhakti TNI Dan Bhakti bertempat di Lapangan Tenis PT. Socfindo Seunagan Desa Arongan Kecamatan Kuala Pesisir Kabupaten Nagan Raya, Minggu,3/10/2021
Kegiatan ini turut dihadiri Kasrem 012/TU, Pengurus PT. Socfindo Seunagan, Wandi Cahyadi beserta para pejabat PT. Socfindo Seunagan, Danden TNI AU Bandara CND Nagan Raya, Letda Kal Frando Pardede, SE.
Tercatat 88 Orang anak-anak Yatim/Piatu dan anak kurang mampu yang melaksanakan Khitanan dari desa – desa diwilayah Kecamatan Kuala Pesisir.
Dandim 0116/Nagan Raya, Letkol Inf Guruh Tjahyono, Kita sangat mengapresiasi kegiatan bhakti sosial sunat massal yang diselenggarakan kerjasama dari Kodim 0116/Nara bersama² PT. Socfindo Seunagan serta dinkes Kab Nagan Raya dalam menyambut HUT TNI Ke – 76 , semoga kegiatan ini dapat bermanfaat bagi Masyarakat khususnya di Kabupaten Nagan Raya.
“Kodim 0116/Nara melalui Karya Bhakti TNI dan Bhakti Sosial akan selalu untuk terus menggalakkan berbagai bentuk kegiatan-kegiatan sosial yang dapat memberikan dampak positif bagi Masyarakat kita ditengah Pandemi Covid-19” Imbuh Dandim
Sementara itu Pengurus PT. Socfindo Seunagan, Wandi Cahyadi mengucapkan Syukur Alhamdulillah pada hari ini kita diberikan kesempatan untuk hadir dan menyelenggarakan kegiatan sunatan massal di PT. Socfindo Seunagan.
Dalam kesempatan itu juga Dandim juga menghimbau kepada seluruh masyarakat, sama² kita tetap mematuhi protokol kesehatan dan mensukseskan program pemerintah dalam melaksanakan Vaksinasi Covid -19 di Nagan Raya
“Jangan pernah takut untuk di Vaksin, karena ulama juga telah mengeluarkan fatwa bahwa Vaksin itu halal, dan jangan percaya akan berita hoax hingga kita tidak mau untuk melaksanakan Vaksinasi Covid -19 demi menyukseskan program pemerintah dalam penanganan Wabah Covid -19 yang sedang terjadi sebagai bukti Negara hadir Melindungi warga negaranya” Tegas Dandim
Turut hadir Pasiter Kodim 0116/Nara, Kapten Arm Ainu Rohman, Camat Kuala Pesisir, Adnan, SH., Kapolsek Kuala Pesisir, Ipda Verry Syahputra, SH., Danposramil Kuala Pesisir, Pelda Suwandi dan Para Keuchik dalam wilayah Kecamatan Kuala Pesisir.
(RO)
Discussion about this post