Narasiterkini.com, Blangpidie – Penjabat Bupati Aceh Barat Daya (Abdya) Darmansah, S.Pd,MM menyebutkan sebanyak dua kendaraan dinas roda empat milik Pemkab Abdya kehilangan Buku Pemilik Kendaraan Bermotor (BPKB), dan itu diminta untuk segera di urus agar proses pembayaran pajak kendaraan tidak terkendala, hal tersebut disampaikan pada sambutan kegiatan Apel Aset di halaman kantor bupati setempat, Senin (24/10/2022).
“Ada dua kendaraan dinas tidak ada lagi buku hitam (BPKB), sudah hilang atau bagaimana nanti segera dibuat suratnya, buku hitam itu segera di urus,” sebutnya.
Darmansah mengatakan bahwa terdapat kendaraan dinas yang sudah tidak layak pakai, namun masih dipergunakan sebagai kendaraan operasional kantor.
“Ada beberapa mobil yang tadi sudah kita coba, dan ternyata memang tidak layak pakai, dalam waktu dekat akan kita lakukan pergantiannya,” katanya.
Dijelaskan Darmansah, bahwa yang menjadi aset negara itu bukan hanya kendaraan, tapi pegawai negeri sipil (PNS) juga disebut aset negara, dan penjelasan ini harus diketahui oleh setiap PNS.
“Maka kita sebagai aset negara, harus merawat negara, begitu kita dilantik sebagai PNS maka kita harus setia kepada Pancasila dan Undang Undang Dasar 1945, karena kita aset negara,” jelasnya.
Ditambahkannya, sehubungan pelaksanaan apel aset yang dilaksanakan hari ini akan terus berlanjut ke sejumlah instansi lain yang kendaraan atau aset negara tidak memungkinkan untuk dibawa ke lokasi apel aset, dan ia meminta kepada pimpinan instansi tersebut agar segera menyerahkan data-data aset pemerintah kepada nya.
“Selanjutnya akan dilakukan apel aset Dinas Kesehatan, Dinas Pertanian dan RSUTP Abdya, saya minta kepada kepala dinas nya agar segera menyerahkan data aset itu kepada saya,” tegasnya.
Discussion about this post