Narasiterkini.com, Suka Makmue- Saat pembukaan turnamen voli antar desa, Ketua DPRK Nagan Raya, Jonniadi, SE.,M.Si sampaikan apresiasi untuk PBVSI setempat, Senin, (02/06/2024) di halaman Voly ball Desa Krak Tampai Kecamatan Suka Makmue kabupaten setempat.
“Kami apresiasi ketua dan pengurus PBVSI yang terus giat dalam menjaring atlit-atlit berkualitas di Nagan Raya Raya, kami melihat PBVSI Nagan sukses membawa atlit asli Nagan Raya raya tanpa mengunakan atlit diluar Nagan meraih peringkat ke 3 di ajang Prapora yang lalu,” ungkap Jonniadi yang merupakan kader Demokrat itu.
“Melalui event yang sedang berlangsung ini kita harapkan akan berhasil kembali mencari bibit bibit berbakat untuk di ikut sertakan dalam even even bergengsi kedepannya, termasuk bisa kembali mengharumkan nama Nagan Raya di Pora yang akan datang,” tambah Jonniadi yang juga ketua IKA SMAN 1 Darul Makmur itu.
Sementara, Ketua PBVSI Nagan Raya Ediansyah, SH menjelaskan kegiatan tersebut merupakan termasuk rangkaian kerja tahunan PBVSI, termasuk didalamnya pembinaan regenerasi atlit voli.
“Tujuan kita untuk mencari bibit voli Nagan kedepan, karena tahun depan akan ada even provinsi Prapora dan Pora. Kita tidak buat semi Barsela Aceh melainkan fokus antar desa ya untuk melihat potensi putra putri lokal Nagan Raya,” tambahnya. Dimana dalam ajang tarkam tersebut telah mendaftar 41 team voli desa yang ada di Nagan Raya. (*)
Discussion about this post