Narasiterkini.com, Suka Makmue– Kepala Bappilu DPD Partai Golkar Sumut, H. Palacheta Subies Subianto, BA.,M.SC sampaikan ucapan selamat atas pelantikan Dr. Teuku Raja Keumangan, SH.,MH dan Raja Sayang sebagai Bupati dan Wakil Bupati Nagan Raya periode 2025-2030
“Selamat dan sukses atas pelantikan Bapak TRK dan Raja Sayang, semoga dibawah kepemimpinan TRK-Sayang dapat membawa Kabupaten Nagan Raya ke arah yang lebih maju,” ungkap Palacheta, Kepala BAPILU DPD Partai GOLKAR Sumut tersebut melalui media ini, Selasa, (18/02/2025)
“Saya doakan semoga acara pelantikan besok berjalan dengan lancar, khidmat tiada kendala suatu apapun,” tambah Palacheta yang juga Bendahara Fraksi Golkar DPRD Sumut
Sesuai surat Kawat Sekda Aceh, direncanakan pasangan Bupati dan Wakil Bupati yang diusung oleh partai Golkar dan Sira (partai lokal Aceh) akan di lantik pada Rabu, (19/02/2025) di gedung DPRK Nagan Raya di Suka Makmue. Prosesi pelantikan tersebut dijadwalkan akan dilantik oleh Gubernur Aceh Muzakir Manaf atas nama Kemendagri. (*)
Discussion about this post