• Redaksi
  • Advertise
  • Careers
No Result
View All Result
NEWSLETTER
Narasi Terkini
  • Home
  • Ekonomi
  • Kesehatan
  • Peristiwa
    • Internasional
    • Nasional
    • Viral
  • Hukum
  • Pendidikan
    • Budaya
  • Politik
  • Traveling
    • Kuliner
  • Olah Raga
  • Opini
Narasi Terkini
  • Home
  • Ekonomi
  • Kesehatan
  • Peristiwa
    • Internasional
    • Nasional
    • Viral
  • Hukum
  • Pendidikan
    • Budaya
  • Politik
  • Traveling
    • Kuliner
  • Olah Raga
  • Opini
No Result
View All Result
Narasi Terkini
No Result
View All Result
Home Daerah

PJ Bupati Nagan Raya Peusijuk dan Lepas 124 Calon Jamaah Haji

by Redaksi
24 Mei 2023
in Daerah
0
8.1k
SHARES

Narasiterkini.com, SukaMakmue – Sebanyak 124 Calon Jama’ah Haji (CJH) Kabupaten Nagan Raya dipeusijuek dan dilepas Penjabat (Pj) Bupati Nagan Raya, Fitriany Farhas, AP. S.Sos., M.Si, diwakili Sekretaris Daerah, Ir. H. Ardimartha, di Masjid Agung Baitul A’la (Masjid Giok) Kabupaten setempat, Rabu (24/05/2023).

Pelepasan CJH ditandai dengan prosesi tepung tawar dan pemberian uang saku secara simbolis oleh Sekda, Ketua Majelis Permusyawaratan Ulama (MPU) dan Ketua Majelis Adat Aceh (MAA) Kabupaten Nagan Raya.

RelatedPosts

Bupati Nagan Raya Hadiri Peringatan Hari Bhayangkara ke-79, Sampaikan Apresiasi Kepada Polri

Bupati Nagan Raya Hadiri Peringatan Hari Bhayangkara ke-79, Sampaikan Apresiasi Kepada Polri

1 Juli 2025
HUT Bhayangkara ke 79, Bupati Aceh Selatan Pimpin Upacara

HUT Bhayangkara ke 79, Bupati Aceh Selatan Pimpin Upacara

1 Juli 2025
382 Personel Polda Aceh Peroleh Kenaikan Pangkat Periode 1 Juli 2025

382 Personel Polda Aceh Peroleh Kenaikan Pangkat Periode 1 Juli 2025

30 Juni 2025
Load More

Kegiatan ini turut dihadiri unsur forkopimda, para Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD), Camat serta undangan lainnya.

Dalam pidatonya, Sekda menyampaikan, atas nama pemerintah dan masyarakat Kabupaten Nagan Raya bersyukur kepada Allah SWT karena bisa hadir ditempat yang mulia ini dalam rangka melepas Calon Jamaah Haji yang tergabung dalam kloter tiga.

“Sungguh merupakan suatu kehormatan bagi kami dapat bertatap muka secara langsung dengan saudara-saudara calon jama’ah haji yang sebentar lagi akan meninggalkan keluarga, meninggalkan Bumi Serambi Makkah menuju Saudi Arabia untuk memenuhi panggilan Allah SWT menunaikan ibadah haji demi kesempurnaan segala amal ibadah yang telah saudara kerjakan selama ini,” ujar Ardimartha.

Lebih lanjut, Ardimartha menjelaskan, haji merupakan ibadah massal yang melibatkan kaum muslimin dari berbagai penjuru dunia, berbagai bangsa, etnis, kultur dan bahasa, bersama berkumpul di Baitullah, dibalik keberagaman itu sama-sama mengucapkan niat yang sama tulus dan ikhlas untuk beribadah di Rumah Allah.

Menurutnya, ibadah haji adalah ibadah yang berat maka, diperlukan persiapan yang matang, bekal yang cukup, pengetahuan yang memadai guna membantu calon jama’ah haji dalam mempersiapkan sesuatu yang diperlukan.

“Tim pelaksana urusan haji tentunya telah memberikan bekal tentang teori maupun praktek melalui manasik haji, dengan harapan jamaah calon haji dapat memperoleh gambaran yang jelas dan benar tentang pelaksanaan ibadah haji,” ungkap Ardimartha.

Ia juga mengingatkan para jama’ah haji, bahwa selain menunaikan rukun kelima dari rukun islam, kepergian bapak dan ibu sekalian juga secara tidak langsung membawa nama baik daerah, dan nama baik bangsa pada umumnya.

“Oleh karena itu, saya mengharapkan kepada seluruh jamaah, untuk selalu menta’ati berbagai peraturan yang ada, selalu tertib dan khidmat dalam melaksanakan ibadah, sehingga seluruh jama’ah haji, khususnya yang berasal dari Kabupaten Nagan Raya, dapat melaksanakan rangkaian pelaksanaan ibadah haji dengan sebaik-baiknya, serta dapat kembali ke tanah air dalam keadaan sehat wal’afiat,” ujarnya.

Ardimartha berharap, para CJH dari Kabupaten Nagan Raya dapat menjadi suri tauladan bagi jama’ah dari daerah lain

“Saya berharap kiranya jamaah haji kabupaten nagan raya bisa menjadi suri tauladan dalam pelaksanaan ibadah haji ini, bagi jama’ah dari daerah lain,” pungkasnya

Sebelumnya , Kepala Dinas Syari’at Islam Kabupaten Nagan Raya, Wahidin, SE, dalam laporan singkatnya menyampaikan jumlah jama’ah haji Nagan Raya tahun 2023 berjumlah 124 orang.

“Dari jumlah itu terbagi kedalam dua kelompok terbang (kloter), yaitu kloter 3 sebanyak 101 orang dan kloter 11 sebanyak 23 orang,” jelas Wahidin.

Ia juga merincikan jumlah CJH per kecamatan dalam Kabupaten Nagan Raya, yakni dari Kecamatan Seunangan 34 orang, Seunagan Timur (15), Suka Makmue (7), Beutong (8), Kuala (22), Kuala Pesisir (8), Darul Makmur (20) dan Tripa Makmur (2) serta ditambah dari luar Nagan Raya sebanyak 2 orang.

“Sore ini para calon jama’ah berangkat ke Banda Aceh dan beristirahat di Hotel Lading. Keesokannya, tanggal 25 Mei menempati Asrama Haji, selanjutnya tanggal 26 Mei para jama’ah diberangkatkan ke Tanah Suci Makkah melalui Bandara Sultan Iskandar Muda.(RO)

Discussion about this post

Follow Us

  • 87.1k Followers
  • 643 Followers
  • 23.9k Followers

Recommended

PWI Abdya Apresiasi Kinerja Polda Sumut, Ungkap Pelaku Relatif Singkat

PWI Abdya Apresiasi Kinerja Polda Sumut, Ungkap Pelaku Relatif Singkat

25 Juni 2021
Nelayan Dapat Bendera Merah Putih Sumbangan dari Kodim dan Dispora Simeulue

Nelayan Dapat Bendera Merah Putih Sumbangan dari Kodim dan Dispora Simeulue

5 Agustus 2020
11 Kecamatan Berpotensi Hujan Lebat, BMKG: Tetap Waspada

11 Kecamatan Berpotensi Hujan Lebat, BMKG: Tetap Waspada

23 Januari 2025

Most Popular

Bupati Nagan Raya Hadiri Peringatan Hari Bhayangkara ke-79, Sampaikan Apresiasi Kepada Polri
Daerah

Bupati Nagan Raya Hadiri Peringatan Hari Bhayangkara ke-79, Sampaikan Apresiasi Kepada Polri

1 Juli 2025
HUT Bhayangkara ke 79, Bupati Aceh Selatan Pimpin Upacara
Daerah

HUT Bhayangkara ke 79, Bupati Aceh Selatan Pimpin Upacara

1 Juli 2025
382 Personel Polda Aceh Peroleh Kenaikan Pangkat Periode 1 Juli 2025
Daerah

382 Personel Polda Aceh Peroleh Kenaikan Pangkat Periode 1 Juli 2025

30 Juni 2025
  • Redaksi
  • Advertise
  • Careers
redaksi@narasiterkini.com

Copyright © 2025 www.narasiterkini.com member of PT. Media Lokal Aceh

No Result
View All Result
  • Home
  • Ekonomi
  • Kesehatan
  • Peristiwa
    • Internasional
    • Nasional
    • Viral
  • Hukum
  • Pendidikan
    • Budaya
  • Politik
  • Traveling
    • Kuliner
  • Olah Raga
  • Opini

Copyright © 2025 www.narasiterkini.com member of PT. Media Lokal Aceh

Lewat ke baris perkakas
  • Tentang WordPress
    • WordPress.org
    • Dokumentasi
    • Bantuan
    • Umpan balik
  • Masuk Log
  • Elementor Debugger
    • Developer Edition
      • Report an issue
      • Elementor v3.6.7
  • Report an issue