Narasiterkini.com, Suka Makmue-Pengurus dan staf PT Socfindo perkebunan Seunagan kembali salurkan paket sembako Jumat berkah, Jumat, (24/05/2024) di Desa Alue Bata Kecamatan Tadu Raya Kabupaten Nagan Raya Aceh.
Pemberian 80 paket sembako turut di hadiri oleh Keuchik Idrus sebagai kepala desa setempat.
Program rutin bulanan itu merupakan sumbangan pengurus dan para staf sebagai inisiatif berbagi rezeki untuk masyarakat lingkungan perusahaan terutama fakir miskin dan kaum dhuafa. Kali ini mewakili Groupman dan pengurus, paket sembako tersebut diserahkan oleh Askep Jefri Indo Saragih, Asisten Waskito dan Asisten M. Haris Shaifullah.
Masyarakat di lingkungan perusahaan sangat mengapresiasi kegiatan tersebut, pihaknya berharap hal itu dapat terus berkelanjutan sebagai sarana pendekatan antara pengurus perusahaan dengan masyarakat lingkungan perusahaan. (*)
Discussion about this post