Narasiterkini.com, Suka Makmue – Pemuda Beutong Ateuh Banggalang apresiasi kinerja bupati Nagan Raya yang sigap tangani bencana yang terjadi di beberapa kecamatan, terutama di Beutong Ateuh Banggalang. Rabu. (8/1/2025).
“Alhamdulillah, hari ini kami bisa melintasi jembatan dengan aman, tidak perlu khawatir lagi dengan cuaca, karena jembatan bailey sudah bisa di lalui dengan aman.” Kata Samsuardi salah seorang Pemuda Beutong Ateuh Banggalang
Tak hanya itu, Samsuardi juga menceritakan betapa seriusnya Bupati Nagan Raya dalam mengunjungi masyarakat yang terdampak banjir hingga ke pelosok desanya
“Mulai dari hari pertama sampai hari ini Kalau ngak salah saya ke Beutong Ateuh Banggalang saja sudah sekitar 12 kali turun ke lapangan untuk melihat langsung kondisi masyarakat. Itu menandakan kesiap siagaan Bupati dalam menangani bencana” kata Samsuardi
Ia menyampaikan rasa terimakasihnya kepada Pemerintah kabupaten Nagan Raya yang telah sigap dalam menangani bencana terutama di Beutong Ateuh Banggalang
“Terimakasih banyak kepada Bapak Bupati Nagan Raya, Juga TNI, Polri, BNPB, serta seluruh instansi yang telah berperan aktif bekerja siang malam untuk masyarakat” Ucap Samsuardi
Ia berharap, semoga kedepan Beutong Ateuh akan kembali normal, serta ekonomi masyarakat cepat pulih kembali” Demikian Pungkas Samsuardi Pemuda Beutong Ateuh Banggalang. (Ro)

