Narasiterkini.com, Suka Makmue – Indera mata merupakan salah satu indera yang sangat penting bagi manusia. Semua pekerjaan dan aktivitas sehari hari dilakukan membutuhkan indera ini sebagai media refraksi.
Di Indonesia prevalensi kelainan refraksi menempati urutan pertama pada penyakit mata. Salah satu penyebabnya adalah kebiasaan melihat jarak dekat secara terus menerus dapat menyebabkan gangguan refraksi seperti menonton televisi dengan jarak yang dekat atau sering main game online, menggunakan handphone terus menerus.
“Pasien-pasien yang mengalami gangguan refraksi ini harus membutuhkan kacamata sebagai alat bantu penglihatan,” ujar owner dr Edi Hidayat,SpPD, FINASIM, CH,CHt.
Berangkat dari kondisi diatas, agar membantu dan memudahkan layanan kebutuhan akan kacamata, kini hadir Optik Cahaya di Kabupaten Nagan Raya yang melayani peserta Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) dan masyarakat umum. Optik Cahaya yang beralamat di Desa Langkak Kecamatan Kuala Pesisir Kabupaten Nagan Raya ini menyediakan kacamatan berkualitas tinggi untuk pasien JKN dan umum. Pasien peserta JKN yang membutuhkan kacamatan cukup melakukan pemeriksaan visus atau penglihatan pada dokter mata dan bisa mengambil kacamata di Optik Cahaya.
“Untuk masyarakat umum, kami juga menyediakan pemeriksaan visus atau penglihatan secara gratis. Optik Cahaya menyediakan tenaga refraksionis optisien (RO) merupakan orang yang berwenang melakukan pemeriksaan mata dasar, pemeriksaan refraksi, menetapkan hasil pemeriksaan, menyiapkan juga membuat lensa kacamata atau lensa kontak,” tambah Edi Hidayat yang juga Owner Klinik Cahaya Husada tersebut.
“Dengan hadirnya Optik Cahaya ini, kami berharap bisa membantu masyarakat peserta JKN dan masyarakat umum lainnya untuk mendapatkan layanan kacamatan dengan kualitas tinggi, ramah dan bersahaja,” sambung Edi. (***)
Discussion about this post