Narasiterkini.com, Suka Makmue- Pemerintah Gampong Gunong Pungki Kecamatan Tadu Raya Kabupaten Nagan Raya, Aceh kembali beri kebahagiaan kepada anak yatim dan piatu di wilayah itu jelang perayaan Idul Fitri tahun ini, Jumat, (05/04/2024.
Pemerintah Gampong dan Panitia penyantunan Anak Yatim Piatu Gunong Pungki sukses dalam pembagian santunan menyambut Idul Fitri 1445 H. semangat kebersamaan dan kepedulian terhadap sesama.
Kepala Desa, H Nyak Abu Bakar MD bersama dengan panitia anak yatim piatu Gampong Gunong Pungki dengan bangga mengumumkan kesuksesan pembagian santunan kepada anak yatim dan piatu di wilayah itu. “Sebanyak 22 anak yatim menerima santunan sebesar Rp 700.000,- per anak, sedangkan 5 anak piatu menerima santunan sebesar Rp 300.000,- per anak dengan total keseluruhan santunan yang disalurkan mencapai Rp 15.400.000,” rinci Nyak Abu Bakar.
“Kami merasa bersyukur dapat berbagi kebahagiaan dengan anak-anak yang membutuhkan di tengah-tengah masyarakat kami. Semoga santunan ini dapat memberikan sedikit kelegaan dan kebahagiaan bagi mereka, terutama menjelang Idul Fitri ini,” tambah Nyak Abu Bakar yang juga ketua Forum Keuchik Nagan Raya itu.
Panitia penyantun anak yatim piatu juga mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung dan berkontribusi dalam kegiatan ini. Semangat kebersamaan dan solidaritas yang terjalin di antara anggota panitia turut menjadi kunci kesuksesan pembagian santunan kali ini.
Kegiatan pembagian santunan ini merupakan bagian dari komitmen bersama untuk menjaga dan memperkuat kepedulian terhadap anak-anak yatim dan piatu di masyarakat. Semoga semangat kebaikan ini dapat terus menginspirasi kita semua untuk berbuat yang terbaik bagi sesama. (*)
Discussion about this post