Narasiterkini.com, Suka Makmue-
Teknik Sepeda Motor (TSM) merupakan Konsentrasi Keahlian di SMK Darma Shalihat Alue Bilie yang berada di bawah binaan PT. Capella Dinamik Nusantara. Abdul Thoriq, selalu Chief Officer PT. Capella Dinamik Nusantara melakukan monitoring ke SMK Darma Shalihat Alue Bilie, Kamis, (01/09/2022) lalu.
Tujuan dilakukan monitoring untuk melihat perkembangan Program Keahlian Teknik Sepeda Motor SMK Darma Shalihat Alue Bilie dari segi kelengkapan peralatan praktik, kualitas guru, dan peminatan siswa terhadap konsentrasi keahlian TSM.
Waka Humas & Mutu SMK Darma Shalihat Alue Bilie, Zahrial Syah Alam, S.I.Kom, M.Si, dalam rilisnya yang diterima media ini, Sabtu, (03/09/2022) menerangkan bahwa setiap bulan sekolahnya selalu mengirimkan data perkembangan kepada PT Capella Dinamik Nusantara dan diakhir tahun mereka akan melakukan kunjungan ke sekolah binaan.
“Kunjungan dilakukan untuk memastikan apakah SMK tersebut masih layak untuk dibina, jika masih akan diperpanjang melalui MoU,” ungkap Zahrial.
“SMK Darma Shalihat Alue Bilie juga merupakan salah satu sekolah binaan PT Capella Dinamik Nusantara yang berstatus swasta dari 22 sekolah binaan lainnya,” tutupnya. (RO)
Discussion about this post